SpeednRide.com – PT MForce Indonesia sebagai pemegang merek sepeda motor WMoto, SYM, SMSport dan CFMoto, pada Kamis, 17 April 2025, mengajak awak media untuk menjajal jagoan anyarnya, yaitu CFMoto 500SR VOOM.

Memiliki desain bodi yang besar namun ramping dan proporsional, sepeda motor masuk kedalam kelas sport bike tersebut, diprediksi akan menarik para penggemar kecepatan. Apalagi, 500SR dibekali dengan mesin 4 silinder yang menghasilkan suara ngebas nan merdu.

Saat pertama kali melihat CFMoto 500SR VOOM, kesan sangar dan retro segera muncul berkat bentuk fairing yang unik. Meski begitu, aura tampang modernnya juga hadir dengan adanya lampu utama berteknologi LED.

Lampu hemat daya itu pun terdapat juga pada sein dan lampu rem dengan bentuk yang unik. Kesan kuat sebagai motor sport, terlihat jelas dengan penggunaan setang yang posisinya agak menunduk.

Peranti ini, cocok untuk mendukung manuver meliuk-liuk di tengah kemacetan, maupun melahap tikungan dalam perjalanan jarak jauh seperti turing luar kota. Di ujung setang, terdapat sepasang spion bulat.

Lalu di bagian tengah, terlihat suguhan panel meter MID digital minimalis dengan layar kotak di tengah setang. Meski ukurannya kecil, namun layar tersebut mampu menampilkan sejumlah informasi yang mudah dilihat dan dipahami.

Bergeser kebelakang, terdapat jok yang cukup tebal dan empuk, juga lebar. Dengan bentuk seperti ini, tentunya membuat 500SR akan terasa sangat nyaman ketika diduduki bahkan untuk perjalanan jauh.

Sementara footstep dibuat menjorok ke depan, agar kaki pengendara bisa lebih leluasa. Sebagai sumber tenaga penggerak, 500SR dibekali mesin empat silinder berkapasitas 500cc, DOHC, 4 valve berpendingin cairan.

Satu hal yang menarik dari mesin ini adalah meski kapasitasnya besar, namun bentuknya ramping dan ringkas. Dapur pacu tersebut, sanggup menghasilkan tenaga sebesar 58 Kw pada putaran mesin 12.500 rpm dan torsi 49 Nm pada putaran 10.000 rpm.

Tenaga yang dihasilkan, lantas disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual 6 percepatan. Untuk kaki-kaki, 500SR dibekali suspensi upside down untuk depan dan suspensi tunggal untuk belakang.

Bagian roda depan, dibekali velg yang dilapis ban ukuran 120/70-17 sementara di bagian belakang, 160/60-17. Perbedaan ukuran roda ini, diklaim bakal menghasilkan handling yang lebih mumpuni.

Puas mengamati sosoknya, SpeednRide segera berkeliling kawasan pabrik perakitan MForce di kawasan Jawa Barat. Begitu mesin dinyalakan, terdengar suara merdu dan ngebass khas motor 4 silinder.

Ketika melintas di trek yang sudah disediakan, handle gas segera diputar lebih dalam. Alhasil, motor dari merek asal Tiongkok ini langsung melesat.

Akselerasinya terasa spontan dan bertenaga. Mengenai harga, CFMoto bergaya sport ini dibanderol dengan angka Rp194 juta. Tertarik? (EPS)