Makin Solid, Klub Moge Para Dokter MedDocs Indonesia Rayakan Hari Jadi Ke-14
SpeednRide.com – Para dokter yang biasanya menangani pasien di Rumah Sakit, pada Minggu, 12 Maret 2023 berkumpul bersama, untuk menyalurkan hobi mengendarai motor gede (Moge) mereka.
Tak hanya sekedar berkumpul, para dokter yang tergabung dalam klub Medical Doctors (MedDocs) Indonesia tersebut, sekaligus merayakan hari jadi (Anniversary) MedDocs ke-14.
Menurut Dr. M. Budimansyah, SpOT(K), Hip & Knee, selaku Ketua panitia, Anniversary MedDocs kali ini jadi ajang berkumpulnya kembali seluruh anggota MedDocs Indonesia paska pandemi.
“Sekaligus mempererat silaturahmi antar anggota. Sehingga tema acara Musyawarah Nasional dan Perayaan Ulang Tahun kali ini diberikan tema Strong and Reunite,” ujar Budimansyah di Gold Dragon Senayan Park.
Ia menambahkan, acara ini dihadiri oleh 500 peserta yang terdiri dari dokter and friends, termasuk di dalamnya 50 an komunitas moge seluruh Jakarta dan Indonesia, serta komunitas mobil sport.
“Jadi ini adalah acara dari kita, oleh kita, dan untuk kita, sekaligus selebrasi bersama teman-teman dari seluruh chapters di Indonesia setelah 3 tahun vakum akibat pandemi. Sesuai dengan motonya, agar setelah pandemi ini kita lebih kuat dan lebih bersatu,” ungkap Budimansyah.
Pada kesempatan yang sama, Presiden MedDocs Indonesia periode 2023-2028, Dr dr Andjar Bhawono, SpOT menyatakan bahwa tantangan MedDocs kian berat. Apalagi dengan makin besarnya organisasi, sehingga MedDocs Indonesia ingin memajukan peranan tidak hanya sebagai dokter di rumah sakit saja.
“Tapi juga berfungsi di masyarakat secara langsung. Sedangkan di internal organisasi MedDocs Indonesia, brotherhood sesama dokter akan makin ditingkatkan mengingat era setelah covid, dokter pun mengalami banyak tantangan berat,” ungkap Anjar.
Terkait dengan hal ini, ada beberapa rencana kerja yang telah disiapkan oleh Dr dr Andjar Bhawono, SpOT selaku Presiden MedDocs Indonesia yang baru. Mulai dari memperbaiki proses keanggotan, pemilihan pengurus hingga pelantikan di masing masing chapters di seluruh Indonesia.
Selain itu, Anjar juga akan memperbaiki AD dan ART organisasi MedDocs, membuat SOP yang akan diselenggarakan di masing masing chapters, hingga memperbaiki media sosial dan “e-commerce” MedDocs Indonesia.
Di sisi lain, sebagai organisasi motor besar yang profesional dan pertama di Indonesia, MedDocs Indonesia yang telah berumur 14 tahun di mana profesinya semua dokter akan terus berkomitmen untuk terus berkontribusi pada masyarakat dengan melakukan kegiatan sosial.
Dr. Hanrizal Satria, SpOT-KSpine salah satu Founder MedDocs Indonesia menambahkan, momen 14 tahun ini MedDocs Indonesia mendapatkan Presiden baru dengan nuansa baru, sehingga ada program kerja yang lebih fresh dan bermutu untuk pelayanan kesehatan dari sudut hobi.
“Komitmen kita tetap sama dan jadi kumpulan yang mewadahi para dokter, untuk tetap berkumpul dan berkegiatan sosial dengan ikatan kuat di antara kami,” ungkap Dr Hanrizal.
Sebagai informasi, MedDocs Indonesia telah berdiri sejak Maret 2008. Kala itu, beberapa dokter ingin mendirikan satu wadah dan kebersamaan di dalam satu hobi, yaitu motor gede. Setelah berdiri, dilanjutkan dengan touring pertama ke Bandung pada September 2008.
Secara resmi, MedDocs Indonesia mempunyai kepengurusan sejak tanggal 2 Februari 2009, dengan Presiden DR dr Errawan Wiradisuria SpB.Subsp. BD (K), M.Kes, C.Med yang sering disapa dengan Doc Err, Sekjen dr Hanrizal Satriya SpOT, dan Bendarahara dr Febri Siswanto SpOT.
Menurut doc Err, selama 14 tahun berdiri, MedDocs Indonesia telah mengalami perkembangan yang cukup pesat. Selain jumlah anggotanya yang sudah mencapai 350, MedDocs Indonesia juga memiliki banyak chapter di beberapa kota di Indonesia.
Selain beranggotakan bikers yang berprofesi sebagai dokter, MedDocs Indonesia juga memiliki anggota yang non dokter yang populer dengan sebutan MedDocs and Friends (MDF).
Berbagai kegiatan touring, yang diramu dengan charity di berbagai daerah seperti memberi bantuan untuk korban bencana alam, bantuan ke panti jompo, hingga masjid, jadi aktivitas rutin yang dilakukan MedDocs Indonesia selama 14 tahun ini.
Selain touring di wilayah Indonesia, MedDocs Indonesia juga telah beberapa kali menggelar touring ke luar negeri di antaranya touring ke Amerika pada tahun 2013 dan 2015, beberapa kali touring ke negara-negara Eropa dan ke Malaysia.
Hal penting lain yang selama ini telah dilakukan oleh MedDocs Indonesia adalah melakukan pelatihan ke sesama bikers, khususnya pelatihan pertolongan pertama pada kecelakaan untuk komunitas atau grup motor besar yang lain. Bravo! (EPS)