Toyota Keluarkan Gambar Corolla Yang Akan Datang, Bakal Jadi Mobil Setrum?
Salah satu mobil terlaris di dunia, Toyota Corolla, akan mengalami perubahan besar. Pergantian arah desainnya, diumumkan oleh Toyota melalui rilis resmi yang kami terima. Menurut beberapa sumber, Corolla akan punya teknologi baru.
Meski desainnya mengarah ke bentuk mobil listrik, tapi Toyota Corolla bakal punya teknologi yang lebih dari itu. Toyota akan mengumumkan dengan jelas seperti apa konsep untuk mobil ini di ajang Tokyo Mobility Show 2025, minggu depan.

Yang pasti, desain mobil Corolla Concept mengusung bahasa yang kita kenal saat ini. Bentuk muka yang disebut ‘Hammerhead’ dengan moncong yang rendah serta lampu-lampu futuristik. Kaca depannya ditarik hingga ke atap.
Sementara bentuk belakangnya terlihat lebih mengotak dengan tekukan garis desain yang tegas. Lampu belakang juga tidak kalah futuristis dengan deretan LED yang seolah menyatukan lampu kanan dan kiri.

Bentuk mukanya mungkin mengingatkan pada bZ3X yang dikembangkan bersama BYD. Dan, kalau Anda memperkirakan ini akan jadi mobil listrik, tidak salah juga. Ada port untuk isi ulang baterai di spakbor depan. Yang pasti, Corolla generasi mendatang, bukan cuma dalam format mobil listrik atau hybrid semata.
Dan karena yang Anda lihat di sini berstatus mobil konsep, belum pasti juga apakah bentuknya akan begitu. Bisa jadi, Toyota menjadikan Corolla Concept ini untuk studi desain dan teknologi. Dan kami cenderung percaya kalau buritannya tidak akan seperti itu.

Untuk diketahui, Toyota Corolla generasi sekarang (gen-12), sudah beredar sejak 2016. Jadi, memang sudah harus ganti generasi.
Selain mobil ini, Toyota juga akan menghadirkan sports car GR, Lexus MPV dengan enam roda, Century baru dan Daihatsu Midget (bemo) futuristik. Tunggu update kami selanjutnya.









