First Drive: Asyiknya Menjajal Hatchback Kompak Wuling Cloud EV
SpeednRide.com – Setelah resmi membuka periode pre-book Cloud EV di ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024, Wuling akhirnya mengajak awak media secara eksklusif termasuk SpeednRide, untuk merasakan sensasi berkendara bersama kendaraan listrik terbarunya.
Dalam kegiatan Cloud EV Dynamic Impression yang diadakan di DoubleTree by Hilton Jakarta Kemayoran ini, Wuling menyediakan total lima unit Cloud EV.
Danang Wiratmoko selaku Product Planning Wuling Motors mengatakan, pengalaman ini dibagikan dalam rangka menyajikan langsung performa, kenyamanan, dan beragam fitur inovatif yang ditawarkan oleh medium hatchback EV tersebut.
“Kami juga memberikan kesempatan bagi media untuk merasakan langsung fitur-fitur canggih yang dimiliki Cloud EV, seperti layar 15.6 inci Intelligent Head Unit, ADAS sampai dengan ragam fitur modern, termasuk menikmati kenyamanan sofa mode,” jelasnya.

Memulai acara, rekan jurnalis terlebih dahulu menyaksikan penjelasan singkat cara mengendarai Wuling Cloud EV, serta diteruskan dengan penjelasan rute yang digunakan.
Tak perlu waktu lama, SpeednRide langung menuju mobil listrik tersebut dan terpesona dengan tampilannya yang modern, terlihat kokoh serta mewah. Saat masuk ke kabin CloudEV dan mulai berkendara, SpeednRide sempat dibuat takjub.
Sebab, mobil tersebut sudah mengadopsi teknologi Smart Start System. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk menyalakan mobil listrik ini tanpa menekan tombol atau memutar anak kunci.
Pengguna hanya tinggal membawa kunci, memasang sabuk pengaman, menginjak rem, dan menunggu notifikasi ‘ready’ pada layar meter cluster.
Di tengah dasbor, terdapat layar 15.6” intelligent head unit guna kemudahan mengakses informasi dan mengontrol berbagai fungsi kendaraan.
Menariknya, pengaturan fungsi juga dapat dilakukan dengan fitur perintah suara melalui Wuling Indonesian Command (WIND).

Uniknya, kendaraan listrik ini memiliki tuas transmisi yang berbeda dengan mobil pada umumnya. Tuas tersebut terletak di sebelah kiri setir dan dapat dioperasikan ke atas untuk mengganti gigi ke R dan ke bawah untuk gigi D. Pengguna juga bisa menekan tombol di ujung tuas untuk mengaktifkan gigi P.
Setelah SpeednRide nonaktifkan Electric Parking Brake, maka Cloud EV siap untuk dijalankan. Kendaraan listrik ini memiliki empat opsi mode berkendara, yakni ECO, ECO+, Sport, dan Normal.
Saat kami mencoba akselerasi, Cloud EV terasa sangat responsif, apalagi dilakukan dalam mode Sport. Tenaga terasa terisi terus tanpa jeda. Sungguh suatu sensasi yang asyik dari mobil berukuran kompak tersebut.
Selain itu, pengalaman berkendara semakin aman dan nyaman berkat sistem Advanced Driver Assistance System (ADAS), yang kami coba saat berkendara melintasi area free drive mengitari ruas Jl. Griya Utama dan Jl. Benyamin Sueb, Kemayoran.

Saat melintasi ruas tersebut, ditemui beberapa lokasi speed bump. Namun suspensi Cloud EV dirasa mampu meredam guncangan dengan baik. Berikutnya, SpeednRide mencoba fitur pengaturan respon rem sesuai dengan preferensi berkendaranya.
Dengan adanya fitur tersebut, pengemudi dapat memilih sensitifitas kinerja rem ketika sedang digunakan.
Kemudian, kami berkesempatan mencoba berhenti di tanjakan dengan aman berkat dukungan fitur Auto Vehicle Holding serta Hill Hold Control yang dimiliki Cloud EV.
Fitur ini tergolong canggih, karena akan menahan kendaraan saat ditanjakan tanpa perlu menginjak pedal rem.
Puas berkeliling kawasan Kemayoran, akhirnya kami harus kembali ke titik kumpul. Saat melakukan parkir, terasa sangat mudah berkat bantuan All Around 360 camera yang menawarkan kemampuan memberikan visibilitas mobil dalam tampilan 360 derajat.

Melalui kamera ini, pengemudi dapat melihat setiap sisi dari mobil listrik ini di Control Screen. Berikutnya, ada satu fitur lagi yang membuat kami penasaran, yakni sofa mode. Fungsi ini dioperasikan dengan cara merebahkan bangku baris pertama dengan maksimal.
Kemudian merebahkan bangku belakang hingga 135°, sehingga keseluruhan kursi layaknya sofa panjang. Boleh dibilang, kabin Cloud EV memang terasa sangat lapang, bahkan dapat menyajikan leg room yang lega untuk penumpang belakang.
Bahkan, kapasitas bagasi Cloud EV dapat memuat volume hingga 1.707 liter, dengan melipat kedua bangku baris belakang. (EPS)









